Arsitektur DBMS, Konsep Basis Data, & Model Data Relasional
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Hollaaa... Ketemu lagi kita hehe apa kabar? semoga sehat selalu yaaa :). Untuk pertemuan kali ini aku akan menjelaskan tentang abstraksi data pada arsitektur DBMS, konsep basis data, dan model data relasional. CEKIDOT ... Arsitektur DBMS Level Fisik (Physical View/Internal View), level ini merupakan level paling rendah yang dimana menunjukan tahap-tahap menyimpan data dalam kondisi sebenarnya. Pada level ini juga menjelaskan secara detail tentang mengakses data-data. Output yang dihasilkan berupa ruang penyimpanan data, deskripsi record, penempatan record dan data. Level Konseptual (Conceptual Level), level ini merupakan level yang sebenarnya karena data disimpan ke dalam basis data beserta relasinya. Pada level ini memuat secara keseluruhan yang dimana DBA dapat mengolah basis data dan level ini hanya dapat memuat tentang entitas, atribut dan hubungan, tanpa menjelaskan data secara detail. Output yang dihasilkan pada leve...